Seperti yang telah diungkapkan pada posting terdahulu mengenai keselamatan kerja alat laboratorium, berikut kami ulas mengenai keselamatan kerja bahan laboratorium IPA khususnya.
 
2. Keselamatan kerja Bahan Laboratorium
Laboratorium selain memiliki alat juga dilengkapi dengan bahan yang memiliki sifat yang beranekaragam. Standar keselamatan bahan biasanya tertera pada kemasan bahan itu sendiri yang ditunjukkan dari label yang mengandung ikon gambar. Ikon gambar standar internasional untuk keselamatan bahan yaitu sebagai berikut.

Ikon
Keterangan
 radiasi Bahan berbahaya karena mengandung unsur radiasi sehingga membutuhkan perlengkapan anti radiasi untuk menggunakannya.
racun Bahan beracun, tidak boleh dimakan. Jika termakan minumlah air putih banyak-banyak atau dimuntahkan kalau mungkin. Segeralah dibawa ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.
berbahaya bagi lingkungan Bahan berbahaya untuk lingkungan. Pembilasan harus sesuai dengan standar ramah lingkungan yaitu dengan menetralkan pH-nya dan mengencerkannya.
Bahan mudah terbakar Bahan mudah terbakar. Jauhkan dari api dan panas yang berlebih.
tanda bahan korosif Bahan bersifat korosif, menyebabkan luka jika mengenai kulit dan merusak pakaian. Pergunakan sarung tangan khusus ketika menggunakannya.
lambang biohazard Biohazard. Bahan bertanda ini sangat berbahaya karena merupakan mikroorganisme yang dapat menyebabkan penyakit jika terpapar di udara. Gunakan pakaian standar internasional ketika menggunakan bahan ini dan tempatkan pada kabinet khusus.

Sekian tentang keselamatan kerja di laboratorium IPA, semoga bermanfaat. Posting edisi yang akan datang mengenai Tata tertib laboratorium IPA.

Related Posts

0 Komentar untuk Keselamatan Kerja Laboratorium Bagian 2